Senin, Januari 24, 2011

Teori kiamat 2012

Topik ini menjadi hangat beberapa waktu terakhir ini dan mungkin akan tetap menjadi “hangat” hingga penghujung tahun 2012. Bahkan film berjudul “2012” telah direlease secara resmi.

Sebenarnya dari mana awal cerita ini ?

Buat yang pernah membaca tulisan Michael Coe mungkin tidak kaget lagi. Coe adalah seorang peneliti dan penulis yang mempopulerkan konsep kiamat Tanggal 21 Desember 2012 yang merujuk pada perhitungan kalender Suku Maya.

Tetua Suku Maya bernama Apolinario Pixtun menyangkal hal ini, katanya Suku Maya justru tidak mengetahuinya.

Suku Maya adalah suku yang menetap di Amerika Tengah dan pada zaman batu mencapai kejayaan bidang teknologinya yang dapat dilihat dari bangunan-bangunan yang tertinggal. Suku Maya juga meninggalkan candi-candi yang mirip dengan candi yang ada di Asia, dan Indonesia khususnya.

Kemudian Zecharia Sitchin pada bukunya yang berjudul "The Twelfth Planet" menyebutkan adanya planet raksasa bernama Nibiru dan disana tinggal suatu ras alien bernama Annunaki.
“Orang-orang” Zecharia Sitchin percaya kalau Planet Nibiru adalah Planet X yang dicari-cari dan mengganggap Nibiru akan masuk ke orbit Bumi pada tanggal 21 Desember 2012.
Planet X adalah planet yang sempat diyakini para Astronom tentang keberadaannya.
Dari sinilah, kemudian dihubungkan antara kedatangan Nibiru dan konsep kiamat 2012.

Apabila benar Nibiru akan melintas, ini bahaya besar ! Kenapa ?
GRAVITASI NIBIRU AKAN MEMPENGARUHI BUMI dan ALAM SEMESTA!!
Sir Isaac Newton adalah yang pertama merumuskan gravitasi kedalam persamaan matematika, Newton juga menggangap ruang angkasa adalah ruang yang kosong, tapi Albert Einstein dengan teori relativitas umum-nya mengganggap ruang angkasa adalah anyaman medan ruang & waktu.
Newton & Einstein telah “membantu” kita mengenai gambaran bumi & alam semesta…
Mengenai detail-nya bagaimana gravitasi Nibiru akan mempengaruhi Bumi dan Alam Semesta, apa ini yang disebut kiamat? atau “cuma” bencana besar yang akan memusnahkan sebagian besar makhluk di Bumi? (bumi berotasi terbalik, gravitasi bumi menjadi nol, kutub bumi berpindah, gas beracun menyelimuti bumi, bumi kembali ke zaman batu atau ke zaman es, bumi akan bergeser menjauh atau mendekati matahari….terlalu banyak spekulasi)
Lagi pula semuanya baru murni spekulasi, Nibiru aja belum jelas “ada dimana”...

Jadi apakah ini semua omong kosong ? menurut saya TIDAK ! karena ini berdasarkan para Peneliti & Penulis yang yakin tentang apa yang mereka tulis (Coe & Sitchin).
Kalau ditanya apakah saya percaya kiamat pada tahun 2012 ? jawaban saya TIDAK !
Mengenai apa yang anda percaya,itu terserah anda.

Sumber : id.shvoong.com

0 komentar:

Posting Komentar